Taman Wisata Sengkaling Malang
Kali ini admin akan share lagi tentang salahsatu wisata yang ada di Kota Malang tentunya yang mana bisa dibilang legendaris di Kota Malang. Pasalnya taman rekreasi ini mulai didirikan pada tahun 1950 oleh seorang warga Belanda bernama Mr. Coolman. Taman rekreasi ini tercatat beberapa kali berpindah kepemilikan. Berlokasi di Jl. Raya Mulyoagung, Kota Malang. Taman ini memiliki hawa yang sejuk dan nyaman karena berada di dataran tinggi. Selain itu juga dikelilingi pepohonan hijau yang rindang dengan total luas taman mencapai 9 hektar.
Taman Wisata ini menyediakan berbagai wahana yang sangat rekomended untuk dinikmati bersama keluarga Anda. Sebagian besar area Taman Rekreasi Sengkaling merupakan wahana air kolam renang. Ada 5 wahana air yang disediakan yakni, kolam kapal Misteri, Kolam Pesona Primitif, Kolam Pesona Tirta Alam, Kolam Pesona Tirta Sari, dan Kolam Cumi - cumi. Pengunjung juga bisa masuk kedalam Kapal Misteri melalui jembatan yang sudah disediakan di sisi utara danau. Wah keren sekali bukan tempat wisata ini?.
Bagi para pengunjung yang ingin berenang, Taman Rekreasi Sengkaling menyediakan 4 kolam renang dengan berbagai fasilitas masing-masing. Karena tidak mungkin untuk berenang dibeberapa tempat, Masbams menyarankan untuk berenang di Kolam Pesona Primitif. Karena, ukuran di Kolam Pesona Primitif lebih besar dibanding kolam renang lain dan menyediakan berbagai fasilitas bermain yang menarik. Tak hanya itu, Kolam Pesona Primitif juga dilengkapi panggung hiburan yang bisa menampung hingga 200 orang. Sementara untuk Kolam Pesona Tirta Alam dan Kolam Pesona Tirta Sari tidak sebesar Kolam Pesona Primitif, namun sumber air di kedua kolam tersebut berasal dari sumber alami pegunungan, jadi lebih terasa kesegarannya. Ada satu lagi Kolam Cumi-Cumi, letaknya yang dekat dengan pintu keluar menjadikan kolam ini kurang begitu rekomended untuk dinikmati, karena tentunya kita akan capek berkeliling sebelum menikmati wahana permainan lainnya. Di Taman ini juga menyediakan beberapa wahana permainan, antara lain adalah Kapal Misteri, Bioskop 4 dimensi, Kiddy Train, Merry Go Round dan masih banyak lainnya.
Untuk harga tiket masuk Taman Rekreasi Sengkaling Malang, untuk perorangan harga tiket masuknya sekitar Rp. 25.000, sementara harga tiket untuk rombongan minimal 30 orang dihitung Rp. 22.000 per orang. Harga tiket di atas hanya diperuntukan untuk tiket masuk dan menikmati kolam renang yang disediakan kecuali Kolam Pesona Primitif, yang diharuskan membayar tiket masuk tersendiri sekitar Rp. 10.000 - Rp. 15.000 per orang (Masbams lupa harga tepatnya). Untuk wahana bermain lainnya seperti bom-bom car dan bioskop 4 dimensi, pengunjung diharuskan membayar biaya tambahan tiket masuk masing-masing. Pihak Taman Wisata Sengkaling Malang menyediakan paket tiket masuk seharga Rp 50.000 per orang. Tiket masuk ini bisa digunakan untuk akses ke seluruh kolam renang, termasuk Kolam Pesona Primitif, Wahana Perahu Naga, Kiddy Train, Bumper Boat, Theater 4 Dimensi dan Joyland Game Zone. Ada juga potongan harga tiket khusus bagi koordinator rombongan beserta bonus souvenir menarik dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Lokasi : Jl Raya Mulyoagung 188, Sengkaling, Malang
Jam Operasional : 06.00 – 17.00
Phone : 0341-462260
Harga Tiket : Rp 22.000 – Rp 50.000
Review : 6/10
Jam Operasional : 06.00 – 17.00
Phone : 0341-462260
Harga Tiket : Rp 22.000 – Rp 50.000
Review : 6/10
Sebelum banyak tempat rekreasi di Malang dan sekitarnya, taman rekreasi sengkaling adalah tempat wisata yang sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan. Lokasinya yang strategis, terletak di pinggir jalan raya Malang-Batu membuatnya sangat mudah untuk dikunjungi. Taman rekreasi Sengkaling mengedepankan wisata air, diantara nya adalah kolam renang anak-anak dan kolam renang dewasa. Dibagian depan saat ini juga dilengkapi dengan "Food Festival" bagi pecinta kuliner dimalam hari.
BalasHapusTravel Jember Malang